Pengurus Dekranasda Kab Way Kanan Resmi Dikukuhkan

    Pengurus Dekranasda Kab Way Kanan Resmi Dikukuhkan
    Poto: Bupati Hi. Raden Adipati Surya Lantik Pengurus Dekranasda Kab Way Kanan

    Way Kanan  -   Pada dasarnya Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) merupakan Lembaga Independen dan nirlaba yang bermitra dengan Pemerintah dalam membina pengembangan seni kerajinan yang berbasis pada warisan budaya Bangsa dan merupakan perwujudan keanekaragaman etnik yang ada. Yang memiliki semangat untuk menggali, melestarikan dan mengembangkan warisan budaya Bangsa yang ada gilirannya dapat mengangkat kualitas produk kerajinan dan meningkatkan kesejahteraan pengrajin, maka diperlukan pembentukan Dekranasda sampai pada Kabupaten/Kota.

    Hal tersebut disampaikan Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H., M.M saat memberikan sambutan pada Pelantikan Pengurus Dekranasda Kabupaten Way Kanan di Gedung Serba Guna (GSG) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat, Selasa (25/01/2022).

    Kegiatan yang dihadiri oleh Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Drs. Rusdi, M.M, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ir. Kussarwono, M.T,  Sekretariat DPRD, para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah,  para Kepala Bagian Setdakab serta Ketua Dekranasda Kabupaten, Ny. Hj. Dessy Afriyanti Adipati beserta anggota dan jajaran Dekranasda Kabupaten Way Kanan.

    Dalam sambutannya Bupati Raden Adipati Surya berharap Dekranasda Kabupaten Way Kanan bisa menjadi jembatan bagi kepentingan masyarakat, mempercepat proses pembinaan dan pengembangan produk kerajinan sesuai dengan potensi budaya Daerah Way Kanan.

    "Mengingat Dekranasda Kabupaten Way Kanan selama ini telah ikut berperan aktif dalam upaya membangun Kabupaten Way Kanan untuk menjadikan masyarakat yang unggul dan sejahtera, melalui pembinaan dan pendampingan kepada pelaku usaha IKM Kerajinan yang ada di Kabupaten Way Kanan."ungkap Bupati.

    Lebihlanjut dijelaskan Bupati Adipati, “Untuk memajukan sebuah Lembaga, Dekranasda Way Kanan harus senantiasa menjalin hubungan dengan lembaga lain, sebagai mitra kerja dalam membangun ekonomi kerakyatan, sehingga peran Dekranasda semakin penting dan dirasakan keberadaannya. Selain itu, diperlukan terobosan-terobosan dan inovasi terbaru demi kemajuan dan berkembangnya kerajinan Daerah agar lebih produktif untuk mengembangkan kualitas dan kuantitas produksi, sehingga hasil kerajinan dari Way Kanan bisa menjadi primadona di Provinsi Lampung” paparya.

    Bupati penerima Tanda Jasa Kehormatan Bakti Koperasi dari Menteri Koperasi dan UKM RI juga mengatakan bahwa sebagai upaya mewujudkan organisasi yang handal, mandiri serta memberikan manfaat untuk mengakomodir pertumbuhan ekonomi masyarakat dalam sektor kerajinan Daerah, Dewan Pengurus Dekranasda Kabupaten Way Kanan harus bersinergi dengan Organisasi Perangkat Daerah, Dekranasda dan organisasi pengrajin, khususnya kerajinan berbasis SDA dan warisan budaya daerah. Termasuk upaya untuk kesejahteraan masyarakat pengrajin Daerah agar meningkat, yang dinilai sangat penting dalam menghadapi persaingan perekonomian global. 

    Dekranasda juga diharapkan segera melakukan pembenahan yang dirasa perlu untuk merancang program kerja yang lebih terukur, mudah direalisasikan serta bangun koordinasi dalam membangun kreativitas dan inovasi, mampu menggali potensi kearifan lokal dalam pengembangan produk unggulan, sehingga produk IKM dapat bersaing baik ditingkat lokal, Nasional maupun Internasional.

    Bupati juga berpesan kepada para Pengurus Dekranasda yang baru dikukuhkan agar dapat bekerja dengan aktif, melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggungjawab yang dibebankan.(Tr)

    Way Kanan Lampung
    Aftisar Putra

    Aftisar Putra

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Disiplin dan Kinerja, Sekda Pimpin...

    Artikel Berikutnya

    Soni Setiawan Sosper No 1 Tahun 2016 Tentang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM
    Tim Persit Puspenerbad Juara Lomba Voli Antar Cabang Sejajaran PG Mabesad

    Ikuti Kami